Laman

Minggu, 05 Januari 2014

Kare Kepiting

Tinggal di daerah pantai cukup menguntungkan bagi saya sebagai penggemar seafood khususnya kepiting. Selain ikan, kepiting memang cukup mudah didapat disini. Kepiting yang tersedia juga tergolong kepiting yang enak, yaitu kepiting lumpur (mud crab). Mumpung nemu kepiting besar-besar, hari ini pengen mengolah hewan bercapit ini ala masakan ibu saya, kare kepiting. 

Bahan :

2 ekor kepiting lumpur ukuran besar
1 batang serai dimemarkan
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 cm lengkuas dimemarkan
800 ml santan kelapa
2 sdm minyak sayur
Bahan dihaluskan :
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
2 butir kemiri dibakar sebentar
2 buah cabe merah
1 ruas kunyit dibakar sebentar
1 ruas jahe
1 sdt merica bubuk
1 sdt jintan bubuk
1 sdt ketumbar
2 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdm air asam jawa

Cara membuat :
  1. Bersihkan kepiting, buang insang dan kotorannya. Potong menjadi 2 bagian. Sisihkan.
  2. Siapkan minyak panas, tumis bumbu halus sampai harum, masukan daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas, aduk. Masukan air asam jawa, aduk hingga harum.
  3. Tuangkan santan.
  4. Masukan kepiting, rebus hingga kepiting berubah warna dan matang. Koreksi rasa, angkat dan hidangkan hangat. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar