Laman

Rabu, 16 April 2014

Gurame Bakar Merah

Jangan bosen yang teman-teman, kalo saya posing gurame terus. Ikan ini favorit banget soalnya di keluarga kami. Mau digoreng atau dibakar sama enaknya. Kali ini saya masak ikan gurame bakar merah alias pakai cabe sehingga cita rasanya pedas.
Bahan-bahan :
Ikan gurame ukuran sedang (500 gr), bersihkan, kerat punggungnya, dilumuri bawang putih halus dan garam, diamkan selama 30 menit
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
6 buah cabai merah
1/2 sdt terasi
1 ruas jari jahe segar
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt garam
1 sdm air asam jawa
minyak untuk menumis dan menggoreng

 Cara Membuat : 
  1. Ikan yang sudah dilumuri bawang, ditiriskan airnya kemudian digoreng dalam minyak yang panas hingga setengah matang. Angkat, sisihkan. 
  2. Haluskan semua bahan dan tumis hingga wangi, tuangkan kecap manis dan air asam, tunggu sampai mendidih.
  3. Oleskan bumbu tumisan ke badan ikan, bakar sebentar, angkat.
     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar